Pada artikel ini akan dijelaskan bagaimana cara
untuk membuat flyout menu pada android app dengan menggunakan Xamarin. Seperti
telah dijelaskan pada artikel sebelumnya (http://junindar.blogspot.my/2016/02/menampilkan-data-sharepoint-list-pada.html),
Xamarin adalah salah tools untuk membuat aplikasi mobile dimana bahasa
pemograman yang digunakan adalah C#. Untuk memudahkan dalam memahami artikel
ini, disarankan untuk menyelesaikan latihan pada artikel sebelumnya pada link diatas.
Flyout menu saat ini sering digunakan pada
aplikasi-aplikasi android, sebut aja aplikasi Gmail, dimana menu ditampilkan
dengan melakukan slide kekiri atau kekanan pada screen untuk menampilkan menu
tersebut.